Know your mahram

Assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh ukhti wa akhi fillah ^^
hari ini saya akan memberitahukan sedikit mengenai siapa saja yang merupakan mahram kita dan siapa yang bukan..

MAHRAM? Apaan tuh? Bukannya muhrim ya?

Nah, mahram adalah semua orang yang haram untuk dinikahi selamanya karena sebab keturunan, persusuan dan pernikahan dalam syariat Islam. Sedangkan lawannya adalah Nonmahram.
Di Indonesia, kebanyakan orang nyebutnya MUHRIM, padahal yang benar adalah MAHRAM. Sebenarnya, MAHRAM dan MUHRIM memiliki arti yang berbeda. Nanti In syaa Allah akan saya bahas di postingan berikutnya :)


Terus, siapa aja yang termasuk mahram dan nonmahram nya kita?

oke, pertanyaan itu terjawab dengan QS. An Nisa’ ayat 23 yaitu:

















Diharamkan atas kamu (mengawini) ibu-ibu kamu, anak-anakmu yang perempuan, saudara-saudaramu yang perempuan, saudara-saudara bapakmu yang perempuan, suadara-saudara ibumu yang perempuan, anak-anak perempuan dari saudara-saudaramu yang laki-laki, anak-anak perempuan dari saudara-saudaramu yang perempuan,ibu-ibumu yang menyusui kamu, saudara perempuan sepersusuan, ibu-ibu isterimu (mertua), anak-anak isterimu yang dalam pemeliharaanmu dari isteri yang telah kamu campuri, tetapi jika kamu belum campur dengan isterimu itu (dan sudah kamu ceraikan) maka tidak berdosa kamu mengawininya, (dan diharamkan bagimu) isteri-isteri anak kandungmu (menantu) dan menghimpun (dalam perkawinan) dua perempuan yang bersaudara, kecuali yang telah terjadi pada masa lampau, Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

Nah, dari ayat tersebut sudah diterangkan dengan jelas. Ukhti wa akhi fillah, mungkin juga bisa dilihat melalui gambar dibawah ini :)



Sekarang In syaa Allah kita sudah mengetahui siapa saja yang merupakan mahram dan nonmahramnya kita.. Semoga kita dapat menjauhi perbuatan-perbuatan yang sebenarnya tak boleh dikerjakan jika bersama nonmahram.

Wallahua'lam..

Syukran. Jazakumullahu khairan katsiran. Semoga bermanfaat :) :)

Wassalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh.. ^^

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kamu Bisa _ Maidany